Pria Ciambar Sukabumi Ditemukan Tergantung Tali Plastik, Diduga Gandir Karena Ini

- Redaksi

Jumat, 23 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

sukabumiheadline.com l Warga Kampung Babakan Gobang RT 004/005, Desa Cibunarjaya, Kecamatan Ciambar, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, digegerkan dengan ditemukannya sosok pria paruh baya yang tergantung di dalam rumahnya.

Korban diketahui Endang Slamet (67) ditemukan sudah tidak bernyawa dan tergantung di tangga rumah menggunakan tali plastik yang melilit di lehernya.

Menurut menantu Endang, Ade Nurjaman (39), ia pertama kali menemukan mertuanya tersebut tergantung setelah pulang dari bekerja. Saat tiba di rumah, kata Ade, kondisi rumah dalam keadaan gelap gulita.

“Tadi pas waktu pulang kerja pukul 18.00 WIB melihat kondisi rumah masih gelap gulita, nah pas lampu mulai dinyalakan terlihat bapak (korban) sudah tergantung di tangga,” ungkap Ade.

Ia menambahkan, korban beberapa hari ke belakang memang kerap terlihat murung, tidak seperti biasanya. Bahkan, Endang berubah menjadi jarang komunikasi dengan anggota keluarga lainnya.

Baca Juga :  Asyik Berenang, Dua Bocah di Cikembar Sukabumi Hilang Terseret Arus Sungai Cimandiri

“Sepertinya korban masih memikirkan istrinya (ibu mertua) yang baru 2 bulan lalu meninggal dunia karena memiliki penyakit,” tambahnya.

Lanjut Ade, mertuanya itu sedang melakukan rawat jalan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sekarwangi sebab stroke ringan yang dideritanya.

“Ya, bapak masih melakukan rawat jalan ke rumah sakit karena penyakit stroke ringan yang dideritanya,” tambah Ade.

Sementara itu kasus penemuan pria paruh baya yang tergantung di tangga rumah masih dalam penyelidikan pihak Kepolisian Sektor Nagrak, Polres Sukabumi.

Berita Terkait

2 residivis dan 5 tersangka, 14 lokasi jaringan curanmor Sukabumi dibongkar polisi
Truk overload muatan terkapar di jalan menikung Bantargadung Sukabumi
Bunyi surat bersama bayi Harvika, dibuang di pos ronda Warungkiara Sukabumi
Tatapan kosong kakak adik yatim ke rumahnya yang ambruk di Cikembar Sukabumi
Besok Reni wanita Sukabumi korban perdagangan orang kembali ke Tanah Air
Jawaban bupati atas Pandangan Umum Fraksi DPRD Kabupaten Sukabumi
Pandangan Umum Fraksi di DPRD Kabupaten Sukabumi soal Raperda Penanggulangan Kebakaran
Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sukabumi: Raperda PPT PKSDA dan evaluasi APBD 2026

Berita Terkait

Selasa, 18 November 2025 - 16:09 WIB

2 residivis dan 5 tersangka, 14 lokasi jaringan curanmor Sukabumi dibongkar polisi

Senin, 17 November 2025 - 14:57 WIB

Truk overload muatan terkapar di jalan menikung Bantargadung Sukabumi

Senin, 17 November 2025 - 08:05 WIB

Bunyi surat bersama bayi Harvika, dibuang di pos ronda Warungkiara Sukabumi

Senin, 17 November 2025 - 06:32 WIB

Tatapan kosong kakak adik yatim ke rumahnya yang ambruk di Cikembar Sukabumi

Minggu, 16 November 2025 - 21:09 WIB

Besok Reni wanita Sukabumi korban perdagangan orang kembali ke Tanah Air

Berita Terbaru